Mau Wisata Naik Pesawat Cirebon - Pangandaran, Segini Tarifnya - cirebon.co

Breaking

Friday 6 October 2023

Mau Wisata Naik Pesawat Cirebon - Pangandaran, Segini Tarifnya


Cirebon : Perjalanan wisata menggunakan pesawat udara dengan rute Cirebon - Pangandara, ternyata sudah tersedia loh. Fasilitas ini bisa didapatkan di Bandara Cakrabuwana Cirebon.


Walaupun sudah tersedia, namun penerbangan ini memang masih belum banyak yang memanfaatkannya. Salah satunya karena kurangnya publikasi.


Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Cirebon, Agus Sukmanjaya mengatakan, fasilitas perjalanan wisata Cirebon - Pangandara, difasilitasi oleh PT Prolight. Ada dua jenis paket yang disediakan untuk perjalanan ini.


"Yaitu paket satu hari Pulang - Pergi (PP), atau dua hari satu malam," ujar Agus di Cirebon, Jumat 6 Oktober 2023.


Fasilitas penerbangan ini kata Agus, memang masih penerbangan wisata, bukan penerbangan komersial secara umum. Sehingga tarif yang ditawarkanpun cukup lumayan.


Untuk penerbangan PP Cirebon - Pangandaran, dikenakan tarif Rp 11 juta. Tarif tersebut berlaku untuk dua penumpang. Karena dalam perjalanan ini, pesawat hanya dinaiki oleh empat penumpang, dua diantaranya yaitu Pilot dan Co Pilot.


Untuk di Pangandarannya, Agus menuturkan, bahwa pihaknya sudah bekerjasama dengan salah satu hotel di wilayah tersebut. Sehingga nantinya, penumpang bisa memanfaatkan fasilitas yang ada disana.


"Untuk paket PP, berangkat pagi pulang sore," kata Agus.


Sedangkan untuk paket perjalanan wisata pesawat udara Cirebon - Pangandaran dengan durasi 2 hari 1 malam, akan dikenakan tarif Rp 15 juta. 


Agus menyebutkan, bahwa paket ini cocok untuk warga yang sedang merayakan hari istimewa, seperti honey moon, ulang tahun pernikahan dan lainnya.


Dalam waktu dekat, ia bersama Kepala Disbudpar Provinsi Jawa Barat, akan mencoba perjalanan wisata tersebut. Karena memang saat ini, Disbudpar Provinsi Jawa Barat hendak menerapkan paket wisata di Kota dan Kabupaten Se Jawa Barat.


"Tanggal 12 Oktober nanti, saya bersama Kadisbudpar Provinsi, akan mencoba penerbangan Cirebon - Pangandaran," ujar Agus.

No comments:

Post a Comment