Kerajaan Cirebon, Peserta Terbanyak di Festival Keraton Nusantara X - cirebon.co

Breaking

Sunday 9 October 2016

Kerajaan Cirebon, Peserta Terbanyak di Festival Keraton Nusantara X




Pangkalan Bun, Cirebon.co : Kerajaan Cirebon menjadi peserta paling banyak, sekitar 200-an orang delegasi dari Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, Keraton Kacirebonan dan Keraton Kaprabonan turut hadir di acara Festival Keraton Nusantara ke X (FKN X 2016) bertempat di Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah.

"bahkan, ada yang sampai menyewa kapal laut secara khusus," ungkap Kepala Dinas Kebudayaan dan Olahraga Kotawaringin Barat, Gusti Imansyah, seperti yang diberitakan oleh Borneo News, Sabtu (8/10).

Panitia mengkonfirmasi sedikitnya 60 keraton yang akan hadir menjadi peserta di FKN X 2016 tersebut. Bertindak sebagai tuan rumah, Kerajaan Kotawaringin Barat melibatkan pelajar dan mahasiswa dalam kepanitiaan. 

Sabtu, (8/10) rombongan dari Keraton Kaprabonan telah tiba di Pangkalan Bun bersama dengan rombongan dari Yogyakarta. Sebelumnya Kerajaan Muna, Sulawesi Tenggara dan Kerajaan Puri Agung, Denpasar, Bali tela tiba pada, Jum'at (7/10).

Informasi seputar Festival Keraton Nusantara ke X lainya, Silahkan klik : Festival Keraton Nusantara X

No comments:

Post a Comment