2022 Askab PSSI Cirebon Bakal Cari Pemimpin Baru - cirebon.co

Breaking

Monday 3 January 2022

2022 Askab PSSI Cirebon Bakal Cari Pemimpin Baru

 

Ketua Askab Yan Kurniawan (kiri) mengakui kegagalannya dalam memimpin Askab PSSI Cirebon (foto : istimewa)

KABUPATEN CIREBON, - Tahun 2022 ini Pengurus Askab PSSI Cirebon yang di bawah kepemimpinan Yan Kurniawan akan berakhir masa jabatannya, Untuk itu pada tahun ini juga kemungkinan besar akan dilaksanakan Kongres Luar Biasa (KLB) dalam rangka memilih Ketua, Wakil Ketua dan Exco Askab PSSI Cirebon.


Saat dikonfirmasi Yan Kurniawan membenarkan jika masa Jabatan nya akan berakhir pada Desember 2022 ini, namun sebelum menggelar KLB pihaknya akan menggelar Kongres tahunan terlebih dahulu.


"Kongres tahunan kali ini masih menunggu instruksi dari Asprov PSSI Jawa Barat, pada Kongres tahunan ini, pokok bahasannya adalah LPJ pengurus lama dan penentuan voter serta pembentukan panitia KLB," ujar Yan Kurniawan saat ditemui, Senin (3/1/2022).


Dikatakan Yan, sejauh ini pihaknya masih menunggu instruksi pelaksanaan Kongres tahunan, biasanya kongres tahunan ini dilaksanakan berjenjang dari tingkat Pusat sampai ke daerah.


"Dadlene pelaksanaan Kongres tahunan saya harap di pertengahan tahun sudah dilaksanakan sehingga pada akhir tahun ini bisa dilaksanakan KLB, soal nya berakhir nya jabatan kami di 28 Desember 2022 nanti," katanya.


Jika pada tahun ini tidak bisa dilaksanakan KLB, Yan mengatakan biasanya nanti akan di ambil alih oleh Asprov dan penentuan KLB juga akan dilaksanakan oleh Asprov.


"Kami berharap kedepan sepakbola Kabupaten Cirebon bisa lebih baik lagi, khususnya pengurus Askab sehingga apa yang diharapkan oleh masyarakat sepakbola Kabupaten Cirebon bisa segera terwujud," tandasnya.


Yan sendiri mengaku belum memikirkan apakah mau maju lagi atau tidak untuk memimpin Askab PSSI Cirebon. Yan sendiri merasa kalau dirinya sudah gagal untuk membawa sepakbola Kabupaten Cirebon kearah yang diinginkan oleh masyarakat sepakbola Kabupaten Cirebon.

No comments:

Post a Comment