Pencarian Santri Hanyut di Sungai Ciwaringin, Kembali Dilanjutkan - cirebon.co

Breaking

Sunday 17 July 2022

Pencarian Santri Hanyut di Sungai Ciwaringin, Kembali Dilanjutkan


Cirebon : Tim SAR gabungan, kembali melanjutkan pencarian seorang santri yang hanyut di Sungai Ciwaringin Desa Tegal Gubug Lor Kabupaten Cirebon, Minggu 17 Juli 2022.


Kepala Kantor SAR Bandung, Jumaril menuturkan, bahwa Tim SAR sejak kemarin sudah berupaya untuk melakukan pencarian korban, namun belum membuahkan hasil.

Pihaknya membagi tim SAR gabungan, menjadi 2 SRU (Search and Rescue Unit). Satu unit ditugaskan untuk menyisir sungai dan satu tim lainnya menyisir darat.

" Kemarin sudah dilakukan Penyisiran. SRU 1 menyisir di Sungai Ciwaringin sejauh 8 KM ke arah hilir," ujar Jumaril, Minggu 17 Juli 2022.

Sedangkan SRU 2, ujar Jumaril, Melakukan penyisiran darat ke arah pertemuan Sungai Ciwaringin dan Sungai Gegesik.

Untuk hari ini, pihaknya sudah mulai melakukan pencarian mulai dari pukul 08.00 pagi tadi.

Adapun unsur SAR yang terlibat antara lain Basarnas (Pos Sar Cirebon), Polsek Arjawinangun, Koramil Arjiwinangun, BPBD Cirebon, Destana, Perangkat Desa, IEA, SAR MTA,  RAPI,  Sigap Persis, HRC dan Cakrawala Majalengka.

Sebelumnya, seorang santri di Desa Tegal Gubug Lor, dinyatakan hilang terseret arus, saat sedang berenang bersama rekan-rekan lainnya.

Masyarakat beserta Tim SAR gabungan berupaya melakukan pencarian, namun belum membuahkan hasil.

No comments:

Post a Comment